Penggunaan Pupuk Organik Cair Tauge pada Budidaya Tanaman Kailan (brassica oleraceae var. Acephala) Sistem Vertikultur

Nawawi Nawawi, Siti M. Sholihah, Luluk Syahr Banu

Abstract


Tanaman Kailan (Brassica oleraceae var. acephala) merupakan jenis sayuran Famili kubis-kubisan (Brassicaceae) yang berasal dari negeri China. Kailan termasuk sayuran semusim dan berumur pendek sekitar 40 hari sampai 50 hari setelah bibit ditanam. Umumnya budidaya tanaman kailan menggunaan pupuk an organik namun penggunaan pupuk an organik juga memiliki kekurangan, yaitu bersifat sintetis (kimia) dan harga nutrisi AB mix yang cukup mahal dan dapat menyebabkan kepadatan pada tanah itu sendiri oleh karena perlu adanya alternatif upaya budidaya tanaman sayuran secara organik salah satunya dengan memanfaatkan tauge yang sudah tidak layak untuk dikonsumsi menjadi pupuk organik cair (POC) tauge. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian POC tauge terhadap pertumbuhan Tanaman Kailan serta konsentrasi POC Tauge yang memberikan pertumbuhan dan hasil tanaman Kailan terbaik. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan sehingga berjumlah 20 satuan percobaan, perlakuan terdiri dari 5 level yaitu P0 (0 ml POC tauge/liter air) tanpa pemberian POC Tauge, P1 (20 ml POC tauge/liter air), P2 (40 ml POC tauge/liter air, P3 (60 ml POC tauge/liter air), dan P4 (80 ml POC tauge/liter air). Hasil penelitian menunjukan konsentrasi POC tauge tidak berpengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah daun dan panjang akar, tetapi berpengaruh terhadap bobot basah tanaman kailan. Konsentrasi POC 60 ml/liter memberikan hasil pertumbuhan terbaik yaitu tinggi tanaman 27,5 cm; jumlah daun 12,75 helai; panjang akar 11.25 cm; bobot basah 110,13 gr.

 

Kata kunci : Pupuk Organik Cair, Tauge, Tanaman Kailan, Hasil, Sistem Vertikultur


Full Text:

PDF

References


Agus, S. 2010. Studi Deskriptif Effect Size Penelitian-Penelitian Di Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma. Jurnal Penelitian. 14(1): 1-17.

Arifiani, N, Sani, T.A., dan Utami, A.S. 2015. Peningkatan Kualitas Nata De Cane dari Limbah Nira Tebu Metode Budchips dengan Penambahan Ekstrak Tauge sebagai Sumber Nitrogen. Bioteknologi, 12: 29-33.

Duaja, W. 2012. Pengaruh Pupuk Urea, Pupuk Organik Padatan dan Cair Kotoran Ayam terhadap Sifat Tanah, Pertumbuhan, dan Hasil Selada Keriting (Lactuca sativa L.) Di Tanah Inceptisol. Agriculture, 1 (4): 12-22.

H. Heryadi, R. Noviyanti, dan Nurhasanah. 2010. Potensi Pemanfaatan Limbah Udang dan Ekstrak Fitohormon dalam Meningkatkan Pertumbuhan Tanaman Cabai dan Bayam. Laporan Hasil Penelitian yang Dipublikasikan. Universitas Terbuka.

Jamilah dan Nuryulsen, S. 2012. Pengaruh Dosis Urea, Arang Aktif, dan Zeolit Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Padi Sawah (Oryza sativa). Jurnal Agrista, 6 (3).

Hadisuwito, S. 2012. “Membuat Pupuk Cair”. PT. Argo Media Pustaka. Jakarta.

Listiana, A. 2016. Analisis Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Anemia Gizi Besi pada Remaja Putri Di SMKN 1 Terbanggi Besar Lampung Tengah. Jurnal Kesehatan. 7(3): 455-469.

N. Trisna, H. Umar, dan Irmasari. 2013. Pengaruh Berbagai Jenis Zat Pengatur Tumbuh terhadap Pertumbuhan Stump Jati (Tectona grandis)”, Warta Rimba, 1(1): 1-9.

Nurhasanah. 2017. Analisis Potensi Hasil Fermentasi Tauge sebagai Pupuk Cair Seminar Nasional Riset Inovatif 2017ISBN: 978-602-6428-11-0. Hal. 768-773.

Parnata, A. 2010. Meningkatkan Hasil Panen Dengan Pupuk Organik. Agromedia Pustaka. Cet. I . Jakarta.

Rabumi, W. 2012. Pengaruh Pemberian Pupuk Nitrophoska Elite dan Limbah Lidah Buaya Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Lobak pada Tanah Alluvial di Polybag. Fakultas Pertanian Universitas Panca Bakti. Pontianak.

Rahmat, P. 2015. Bertanam Hidroponik Gak Pake Masalah. Jakarta ; Agromedia Pustaka.

Samadi, B. 2013. Budidaya Intensif Kailan Secara Organik dan Anorganik. Jakarta: Pustaka Mina.

Sinaga, P. Meiriani., dan Hasana, Y. 2014 dalam Gordianus Amuro, Luluk Syahr Banu dan Siti M. Sholihah. Aplikasi Dosis Pupuk Cair Limbah Lidah Buaya terhadap Pertumbuhan dan Produksi Kailan. Jurnal Ilmiah Respati Vol 9, No 2 (2018). e-ISSN : 2622-9471, p-ISS : 1411-7126.




DOI: https://doi.org/10.52643/jir.v12i2.1887

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Ilmiah Respati

Flag Counter

     

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.