Pengaruh Zat Pengatur Tumbuhdan Ukuran Polybag Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Tomat Di Kecamatan Cipayung Jakarta Timur
Siti M Sholihah, Luluk Syahr Banu
Abstract
ABSTRAK
Tanaman tomat banyak digemari namun terkendala masih rendahnya produksi terutama di lahan perkotaan yang sempit. Berkaitan dengan hal tersebut dalam rangka untuk meningkatkan produksi tanaman tomat khususnya di daerah perkotaan maka perlu dilakukan suatu penelitian tentang pengaruh perbedaan ukuran polibag dan zat pengatur tumbuh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman tomat di lahan sempit atau di daerah perkotaan. Tujuan dari penelitian ini ialah mengetahui pengaruh ukuran polibag dan pemberian zat pengatur tumbuh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman tomat dan mengetahui pengaruh interaksi ukuran polybag dan konsentrasi zat pengatur tumbuh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman tomat.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan pola Rancangan Acak Lengkap Faktorial yang terdiri dari 12 kombinasi perlakuan, dimana setiap perlakuan diulang 3 kali. Faktor pertama adalah konsentrasi ZPT dan faktor 2 adalah Ukuran Polybag. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat pengaruh faktor tunggal pemberian zat pengatur tumbuh pada seluruh parameter pengamatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh faktor perlakuan ukuran polybag terhadap parameter bobot segar tanaman dan bobot kering tanaman tomat. Interaksi sangat nyata perlakuan pemberian zat pengatur tumbuh dan ukuran polybag terhadap jumlah daun berumur 7, 14 dan 21 HST dan jumlah bunga.