Hubungan Peran Sosial Terhadap Depresi Pada Lansia di Kampung Pasir Awi RT04 RW02

Andini Eka Septyani, Eka Noviana Nasriyanto, Cicirosnita J. Idu

Abstract


Latar belakang: Depresi merupakan salah satu gangguan pada alam perasaan (afektif, mood) yang ditandai dengan kemurungan, kesedihan kelesuan, kehilangan gairah hidup, tidak ada semangat dalm diri. Lansia akan lebih mudah terkena depresi jika dalam diri lansia tersebut kurang mampu bersosialisasi dengan lingkungan sekitar terhadap penurunan fungsi sosial. Tujuan: penelitian untuk mengetahui hubungan peran sosial terhadap depresi pada lansia di Kampung Pasir Awi RT04 RW02, Bulan Mei-Juli Tahun 2023. Metode: penelitian ini merupakan penelitian dengan desain Cross Sectional, menggunakan teknik total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 responden, memakai data primer yang diambil secara langsung dari responden, analisis menggunakan chi square. Hasil penelitian: Pada responden yang peran sosialnya buruk yaitu sebanyak 30 responden (60%), responden yang peran sosialnya sedang sebanyak 15 responden (30,0%) dan responden yang peran sosialnya baik sebanyak 5 responden (10,0%). Lalu penelitian tentang depresi pada lansia terdapat responden dapat diketahui yang mengalami depresi berat sebanyak 31 responden (60,0%), responden yang mengalami depresi normal sebanyak 14 responden (28,0%) dan reponden yang mengalami depresi ringan sebanyak 5 responden (38,0%). Dengan hasil uji chi square 0,05 dengan nilai p= 0,721. Kesimpulan:   Hasil uji chi square yaitu tidak ada hubungan yang signifikan antara peran sosial terhadap depresi pada lansia (P Value 0,721).

Kata Kunci : Peran Sosial, Depresi, Lansia

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.52643/jukmas.v7i2.3439

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Untuk Masyarakat Sehat (JUKMAS)

Flag Counter

       

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.