PENGARUH PROMOSI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG ANJUNGAN JAWA BARAT “TAMAN MINI INDONESIA INDAH” TAHUN 2016
Abstract
Anjungan Jawa Barat merupakan sarana pembelajaran luar sekolah untuk menumbuh-kembangkan budaya ilmu pengetahuan masyarakat untuk segala generasi secara MUDAH, MENGHIBUR, BERKESAN dan KREATIF. Anjungan Jawa Barat yang lainnya adalah menampung serta menyalurkan segala aspirasi dan keinginan masyarakat daerah yang berada di Jakarta dan sekitarnya untuk menyelenggarakan kegiatan di bidang seni, budaya dan wisata. Dimana semua itu memerlukan kegiatan promosi maupun pelayanan yang baik kepada pengunjungnya untuk mendapatkan kepuasan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui promosi, kualitas pelayanan terhadap kepuasan pengunjung anjungan Jawa Barat. Metode penelitian kuantitatif dengan rancangan potong lintang, besar sampel 70 responden teknik pengambilan sampelnya menggunakan metode Accidental. Analisis data dengan pearson corellation,anova. Hasil penelitian Koefisien determinasi yang diperoleh 0,4782 x 100 = 22,85%, artinya Kepuasan Pengunjung dipengaruhi oleh Promosi dan Kualitas pelayanan sebesar 22,85%. Model akhir (Y) = 7,513 + 561 (X1) +- 0,46 (X2) + e, interpresentasi Bo 7,513 artinya apabila variabel Promosi dan Kualitas Pelayanan sama dengan nol maka Kepuasan Pengunjung mengalami peningkatan 7,513, B1- 561 artinya apabila variabel Promosi mengalami peningkatan maka Kepuasan Pengunjung akan mengalami peningkatan 561, B2 0,46 artinya apabila variabel Kualitas Pelayanan meningkat maka Kepuasan Pengunjung mengalami peningkatan 0,46. Hasil anova nilai Fhitung sebesar 9.898, p 0,000 artinya sistim promosi dan kualitas pelayanan mempunyai hubungan signifikan dengan kepuasan pengunjung. Kesimpulan Kualitas Promosi dan Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kualitas pengunjung. Saran Sebaiknya anjungan Jawa Barat tetap Konsisten dalam berinovasi dengan berbagai kegiatan keseniannya, agar pengunjung selalu mendapatkan hiburan yang sangat puas pada setiap saat.
Kata Kunci : Promosi, Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pengunjung.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.52643/jam.v7i1.195
Refbacks
- There are currently no refbacks.
StatCounter

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.