RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI LAPORAN PROYEK NEW ROLL OUT PADA PT. FIRST MEDIA, Tbk

Giyanta Giyanta, Suwarni Suwarni

Abstract


Sistem Informasi Laporan Proyek berbasis jaringan yang terintegrasi dan bebas redundansi data dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi pekerjaan pembuatan laporan. Pembuatan laporan secara manual dengan menggunakan program spreadsheet OpenOfice.org Calc yang dikirimkan melalui email membuat proses administrasi menjadi kurang efisien, karena seringkali email penerima penuh, atau terjadi kerangkapan data, atau pengiriman sering terlambat. Keterlambatan penyampaian laporan, pengiriman laporan yang sering tidak sampai ke tangan pengguna, kerangkapan data yang sering terjadi dapat diatasi dengan Sistem Laporan Proyek berbasis jaringan yang terintegrasi, dengan menggunakan pemrograman PHP berbasis web. Pembuatan dan penyampaian laporan pekerjaan proyek dengan menggunakan Sistem Laporan Proyek dapat mempermudah staf administrasi dalam membuat laporan proyek, sehingga informasi yang dihasilkan dapat mendukung pengambilan keputusan bagi manajemen serta mengurangi kesulitan dalam memasukkan data. Hasil penelitian dan pembuatan Sistem Laporan Proyek berbasis jaringan yang terintegrasi ini dapat dikembangkan menjadi sistem yang terintegrasi dalam lintas divisi, yang bertujuan untuk menghasilkan Sistem Informasi Laporan Proyek  menyeluruh untuk menampilkan informasi biaya, waktu, dan kualitas proyek; sehingga sistem tersebut dapat melakukan proses perhitungan biaya dan analisis lama pekerjaan suatu proyek, di mana hak akses terhadap pengolahan sistem disesuaikan dengan wewenang setiap divisi.

 

Kata Kunci: Sistem Informasi, Laporan Proyek, New Roll Out, Program Spreadsheet, Pemrograman PHP berbasis web


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.52643/jti.v2i1.144

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter

 

StatCounter

View My Stats

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.