Pengetahuan Komunikasi Terapeutik Dengan Penerapan Komunikasi Terapeutik Oleh Mahasiswa Keperawatan STIKes Medistra Indonesia Tahun 2021

Rotua Suriany Simamora, Riris Ocktryna Silitonga, Thyas Agustina Hutrianingrum

Abstract


Latar Belakang: Komunikasi dalam keperawatan disebut dengan komunikasi terapeutik. Komunikasi terapeutik adalah proses yang digunakan oleh perawat memakai pendekatan yang direncanakan secara sadar, bertujuan dan kegiatannya dipusatkan pada klien. Adanya suatu komunikasi dalam keperawatan dapat meminimalisir terjadinya kesalahan ataupun kesalahpahaman dalam proses keperawatan. Dalam pelayanan kesehatan, masih terdapat perawat yang belum maksimal atau bahkan tidak menerapkan komunikasi terapeutik. Penerapan komunikasi terapeutik perlu didasari dengan pengetahuan komunikasi terapeutik tersebut, didapatkan sejak menjadi mahasiswa keperawatan. Namun kenyataannya mahasiswa keperawatan masih didapatkan memiliki pengetahuan komunikasi terapeutik yang kurang baik.. Tujuan Penelitian: Mengetahui hubungan pengetahuan komunikasi terapeutik dengan penerapan komunikasi terapeutik oleh mahasiswa keperawatan STIKes Medistra Indonesia. Metode Penelitian: Penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan cross sectional. Populasi adalah mahasiswa keperawatan STIKes Medistra Indonesia berjumlah 250 mahasiswa. Teknik pengambilan data dengan menggunakan simple random sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner sedangkan analisis secara bivariat dengan menggunakan uji statistik chi-square. Hasil Penelitian: Pengetahuan komunikasi terapeutik perawat dinyatakan sebagian besar baik (91,6%) dan penerapan komunikasi teraupetik sebagian besar dinyatakan baik (93.5%). Hipotesis menunjukan H0 ditolak, dengan chi-square di peroleh nilai p 0.000. Kesimpulan: Ada Hubungan Pengetahuan Komunikasi Terapeutik Dengan Penerapan Komunikasi Terapeutik Oleh Mahasiswa Keperawatan STIKes Medistra Indonesia Tahun 2021.

Keywords


Pengetahuan, Penerapan, Komunikasi Terapeutik

Full Text:

PDF

References


F. Vitiasaridessy and S. Roudhotul, Komunikasi Dan Konseling, Pertama. Yogyakarta: Pustaka Panasea, 2018.

N. Rohmah and W. Saiful, Proses Keperawatan Berbasis KKNI. Malang: Edulitera, 2019.

T. Prabowo, Komunikasi Dalam Keperawatan. Yogyakarta: Pustaka Baru Press, 2019.

L. Gutiérrez-Puertas, V. V. Márquez-Hernández, V. Gutiérrez-Puertas, G. Granados-Gámez, and G. Aguilera-Manrique, “Educational interventions for nursing students to develop communication skills with patients: A systematic review,” Int. J. Environ. Res. Public Health, vol. 17, no. 7, 2020, doi: 10.3390/ijerph17072241.

Etlidawati and K. Linggardini, “Penerapan komunikasi terapeutik mahasiswa keperawatan dalam praktek klinik keperawatan dasar dirumah sakit,” LPPM Univ. Muhammadiyah Purwokerto, pp. 107–112, 2019.

D. Handayani and Armina, “Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penerapan Komunikasi Terapeutik Oleh Perawat Pada Pasien di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Raden Mattaher Jambi,” J. Akad. Baiturrahim, vol. 6, no. 2, pp. 1–11, 2017.

P. Sasmito, Majadanlipah, Raihan, and Ernawati, “Penerapan Teknik Komunikasi Terapeutik Oleh Perawat Pada Pasien,” J. Kesehat. Poltekkes Ternate, vol. 11, no. 2, pp. 58–64, 2018.

K. E. Kurniawati and T. Harjanto, “Hubungan Harga Diri Dan Komunikasi Terapeutik Mahasiswa Profesi Keperawatan,” J. PPNI, vol. 2, no. 3, 2017.

B. Sumadi and D. J. Yantio, “Pengaruh Tingkat Pengetahuan Mahasiswa Praktik Keperawatan Terhadap Kemampuan Komunikasi Terapeutik,” J. Antara Kebidanan, vol. 1, no. 2, pp. 78–85, 2018.

N. Anzani, P. Hadiwisi, and D. Prasanti, “Hambatan Komunikasi Terapeutik Perawat dengan Keluarga Pasien,” J. Ilmu Komun., vol. 8, no. 2, pp. 153–161, 2020.

N. Fitria and Z. Shaluhiyah, “Analisis Pelaksanaan Komunikasi Terapeutik Perawat di Ruang Rawat Inap RS Pemerintah dan RS Swasta,” J. Promosi Kesehat. Indones., vol. 12, no. 2, p. 191, 2017, doi: 10.14710/jpki.12.2.191-208.

M. S. R. Maulana, “Hubungan Tingkat Pengetahuan Masyarakat tentang Manajemen Stres dengan Perilaku Masyarakat dalam Manajemen Stres,” Ekp, vol. 13, no. 3, pp. 1576–1580, 2017.

Idawati, “Jurnal Keperawatan, Volume XIII, No. 1, April 2017 ISSN 1907 - 0357,” J. Keperawatan, vol. XIII, no. 1, p. ISSN 142-147, 2017.




DOI: https://doi.org/10.52643/jbik.v12i2.2099

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan

Flag Counter

         

 

JURNAL BIDANG ILMU KESEHATAN by http://ejournal.urindo.ac.id/index.php/kesehatan is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License