Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Penelitian Pada PT. Arya Meika Trans Jakarta)

kalistus gaudeanus, Titus Indrajaya, Amri Piguno

Abstract


Banyaknya perusahaan atau penduduk yang menggunakan jasa pengiriman  barang, telah membuat perusahaan jasa pengangkutan barang ini menjadi sangat penting. Dimana proses pengangkutannya dilakukan melalui darat, laut, dan udara, guna menunjang kelancaran arus peredaran barang dari satu tempat ke tempat lain,yang diharapkan dapat menunjang suksesnya pembangunan nasional kini. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui besarnya Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Arya Meika Trans Jakarta. Jumlah sampel penelitian adalah 57 orang karyawan PT. Arya Meika Trans Jakarta. Metode analisis data menggunakan data primer, data sekunder, skala likert, Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji asumsi klasik dan uji regresi linear berganda dengan uji t, uji f dan koefisien determinasi (R2).  Berdasarkan hasil analisis dapat diketahui bahwa gaya kepemimpinan dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan F hitung (4,684) > F tabel (3,16) dengan tingkat signifikansi di bawah 0,05. Selain itu, gaya kepemimpinan dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan, di mana gaya kepemimpinan didapat t hitung (2,964) > t tabel (2,005) dan untuk motivasi kerja diperoleh t hitung (-1,021) < t tabel (2,005). Hasil penelitian ini menginformasikan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dan motivasi kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.

 

Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Motivasi Kerja, Kinerja Karyawan


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.52643/jam.v9i2.668

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter

  

StatCounter

View My Stats

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.